test

kelebihan kekurangan Motorola Moto G single dan dual sim

review kelebihan kekurangan Motorola Moto G single sim dan dual sim
motorola Moto G merupakan ponsel pintar terlaris saat ini,selain memiliki desain yang sangat baik,spesifikasi pada ponsel ini sangat lengkap,motorola ini sukses mengambil hati pengguna smartphone masa kini,selain memiliki fitur yang cemerlang,hp motorola moto g ini juga di tawarkan dengan harga sangat terjangkau,dengan kata lain moto g merupakan smartphone kelas atas di lengkapi spesifikasi yang tidak kalah menarik di banding merk lain dan di tawarkan harga bersahabat.

Karena penasaran moto G,kali ini saya mencoba mereview kelebihan dan kekurangan dari smartphone motorola moto G os android kitkat ini.

desain : ponsel motorola yang memiliki harga 2 jutaan ini jika di lihat dari desain yang terdapat pada ponsel ini,banyak orang mengira jika ponsel ini di bandrol harga 5 jutaan,desain moto g ini sangat baik,saya pribadi saja tertarik pada smartphone android dari motorola ini,seperti ponsel motorola terdahulu,motorola android tetap menggunakan logo M pada sisi cover smartphone ini,desain depan ponsel ini sangat sempurna,bazel ponsel ini di buat begitu tipis,sehingga ukuran layar 4.5 inci ini terlihat sangat pas dan menu navigasi ponsel menyatu pada layar.

untuk desain sepertinya motorola ini tidak memiliki minus sedikit pun,mulai dari bagian belakang motorola ini di buat begitu rapi,terdapat kamera utama di bagian tengah sebesar 5 mp di lengkapi dengan fitur led dan auto focus.speaker ponsel ini terletak pada bagian samping kamera utama,dan pada bagian bawah kamera terdapat led dan logo M khusus motorola.sedangkan pada bagian desain depan di lengkapi kamera sekunder pada sisi kanan atas ponsel ini,ukuran kamera sekunder motorola g ini 1.3 MPmotorola moto g cover dual sim picture review kelebihan kekurangan riaume

Ukuran layar 4,5 inci sudah terlihat sangat baik di ponsel ini,type lcd yang di gunakan pada motorola moto g ini adalah IPS LCD capacitive touchscreen,ips lcd memiliki tampilan sangat dinamis,tampilan menu pada layar ponsel ini bisa di pastikan sangat baik,karena ukuran layar ponsel 4.5 inci ini sudah memiliki kerapatan pixel di layar yang sangat tinggi,kerapatan layar pada motorola moto g sebanding dengan kerapatan pixel di layar samsung galaxy s5 mini,yaitu ~326 ppi pixel density.dengan kerapatan hingga ~326 ppi pixel density di tambah dengan tampilan os android kitkat terbaru ,tentu membuat tampilan di ponsel ini terkesan lebih mewah,os kitkat terbaru untuk motorola ini sudah versi 4.4.3 jauh lebih baik baru apa bila kita banding dengan galaxy s5 mini yang baru mau di rilis hanya menggunakan os android kitkat 4.4.2

tidak hanya unggul di sisi tampilan dan kerapatan pada layar moto g ini juga sudah menggunakan proteksi layar Corning Gorilla Glass 3,dengan menggunakan Corning Gorilla Glass 3 layar ponsel pintar dari motorola ini tidak semudah itu akan tergores.dan pengguna tanpa harus menggunakan anti gores layar motorola ini tetap akan mulus dan tahan terhadap benturan ringan,

dari sisi memori _- disini terletak kekurangan motorola ini,memori internal yang tersedia untuk motorola ini hanya dua ,yaitu 8 dan 16 gb,memori internal ini terbilang kecil,karena saat ini banyak pengguna suka menggunakan memori internal 32 atau 64 gb,memori internal yang kecil membuat pengguna tidak bebas memasang aplikasi dan game berkapasitas tinggi,moto g tidak memiliki ekternal memori ,ini membuat pengguna tidak bisa menambah memori tambahan di smartphone ini.

data : moto g memiliki banyak versi,yaitu versi moto g gsm dan moto g cdma,kedua versi sama-sama sudah mendukung jaringan 3G atau EV-DO .kecepatan akses internet menggunakan jaringan gsm ketika di jaringan 3G hsdpa donwload bisa mencapai 21 mbps,tidak hanya mendukung kecepatan download yang tinggi,ponsel ini juga mendukung upload file ke internet dengan kecepatan tinggi atau di kenal dengan HSUPA
port usb moto g ini sudah mendukung teknologi usb host,dengan usb host anda bisa menyambungkan flash disk atau ekternal memori lewat port usb di ponsel ini.ada pun koneksi data lain yang di lengkapi pada motorola android ini seperi bluetooth,dan wlan

Kamera – ukuran kamera utama pada moto g ini adalah 5 mp di lengkapi fitur seperti auto fokus,LED flash,face detection,touch fokus,geo tagging.ukuran kamera utama 5 mp tidak terlalu tinggi,namum video yang bisa di hasilkan kamera ini cukup baik,yaitu 720P@30fps / hd ready.kualitas audio yang di hasilkan juga sudah stereo.sedangkan pada sisi depan moto g memiliki ukuran kamera sekunder sebesar 2.1 mp ,sangat cocok buat anda yang hobi selfie,

Spesifikasi :
os android bawaan pada moto g ini adalah versi 4.3 / android jelly bean,buat anda pengguna moto g ini tidak perlu kecewa,karena moto g saat ini sudah tersedia update os android kitkat versi 4.4.3 .os di gunakan pada motorola ini terbilang tinggi,apa bila kita banding dengan smartphone 2 jutaan yang baru menggunakan android jelly bean,dengan versi android 4.4.3 kitkat,bisa menampilankan menu lebih dinamis,bisa menghematkan baterai dan fitur keamanan di os versi ke 3 kitkat ini lebih baik .tidak hanya sudah menggunakan os android terbaru,motorola g ini juga sudah memiliki chispset,cpu dan gpu yang tinggi,

untuk pilihan warna motorola moto g dan moto g dual sim memiliki 7 pilihan warna,perlu di catat jika pada bagian sisi depan semua berwarna hitam atau black,sedangkan pada cover terdapat 7 pilihan warna yang bisa anda pilih seperti warna putih,warna hitam,warna kuning,warna merah dan banyak lagi

Perlu di ketahui oleh anda jika motorola moto g di keluarkan 2 pilihan yaitu moto g dual sim dan moto g single sim,untuk spesifikasi kedua ponsel ini sama,baik itu dari sisi memori,ukuran layar,ukuran kamera dan spesifikasi os dan banyak lagi,yang membedakan hanya dua sim dan single sim,untuk harga berbeda tergantung dual sim dan single sim serta kapasitas memori internal,berikut harga moto g yang di jual di indonesia ini,

Bulding telkomsel Motorola moto G Dual SIM memori internal 8 GB warna Hitam gratis kartu Perdana Telkomsel – Rp 1.949.000
Bulding telkomsel Motorola moto G Dual SIM memori internal 16 GB warna Hitam gratis kartu Perdana Telkomsel – Rp 2.249.000 jika beli menggunakan cash back telkomsel poin moto g ini hanya seharga 2.049 ribu rupiah

untuk pengguna kartu simpati telkomsel akan mendapatkan paket internet gratis 9 gb berlaku selama 6 bulan dan untuk 500 pembeli pertama mendapatkan bonus vaucher telkomsel sebesar 50ribu rupaiah.
tidak hanya dapat banyak bonus kuota internet,anda bisa mendapatkan cash back hingga rp 200.000 dengan menukarkan telkomsel poin,dengan cara sms dari kartu telkomsel anda dengan isi pesan LZ200FHM kirim ke 777,untuk lebih jelas silahkan telepon call center telkomsel.

KELEBIHAN DARI MOTOROL MOTO G SINGLE SIM DAN DUAL SIM

  • Desain mewah
  • menggunakan os android kitat terbaru ( v4.4.3)
  • Ukuran layar 4,5 inci di lengkapi proteksi layar
  • Kamera utama sudah di lengkapi led flash ,auto fokus
  • Memiliki kamera sekunder
  • Ram sudah 1 gb dan cpu,gpu serta chipset berkecepatan tinggi
  • Sudah mendukung jaringan 3G
  • port usb di lengkapi teknologi ush host
  • Data-koneksi data yang lengkap
  • banyak pilihan warna

KEKURANGAN DARI MOTOROLA MOTO G DUAL SIM DAN SINGLE SIM

  • Memori internal kecil hanya terdapat 2 pilihan yaitu 8 gb dan 16 gb
  • Tidak tersedia Ekternal memori slot
  • Kapasitas baterai Li-Ion 2070 permanen,baterai permanen membuat kita tidak bisa mengantikan baterai ponsel ini untuk selamanya

Mungkin itu saja review kelebihan kekurangan Motorola Moto G single dan dual sim ,jika di lihat spesifikasi ponsel yang tinggi dan desain yang mewah di tambah update os android terbaru kitkat 4.4.3 ,harga 2 juta tergolong murah untuk ponsel yang memiliki spesifikasi diatas,sangAT sulit kita menemukan ponsel yang memiliki spesifikasi yang mirip dengan moto g ini di jual 2 jutaa,di pasaran saat ini,spesifikasi seperi motorola ini pada merk lain semua di jual diatas 3 – 4 jutaan.oke sekian semoga bermanfaat

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
isi nama anda